Samsung Galaxy S8 Spesifikasi dan Harga Juni 2018

Harga baru Samsung Galaxy S8 di Indonesia sudah turun menjadi Rp 7.800.000, Garansi Resmi SEIN di Tokopedia - Andi Ponsel (update 9 Juni 2018).


 Samsung akan segera bertambah satu tipe lagi Samsung Galaxy S8 Spesifikasi dan Harga Juni 2018
Harga baru Samsung Galaxy S8 Garansi Resmi SEIN di Tokopedia - Andi Ponsel.

SGS / Samsung Galaxy S series yang merupakan ponsel unggulan (flagship) Samsung akan segera bertambah satu tipe lagi, yaitu Galaxy S8. Apa yang menarik dari seri ini? Mungkin yang paling menarik adalah tiada lagi tombol home fisik. Maklum selama ini tombol fisik home selalu menyertai dan merupakan ciri khas ponsel Samsung, namun kali ini tampak polos sehingga mungkin akan membuat kita bingung mana bagian atas dan mana bagian bawah ponsel.

Dibandingkan dengan tipe sebelumnya yang berlayar 5.1 inch dengan resolusi 1440 x 2560 pixels, maka Samsung Galaxy S8 (SGS8) ini memiliki layar 5.8 inch dengan resolusi WQHD+ 1440 x 2960 pixels.

Secara ukuran dalam inch dan resolusi, SGS8 ini lebih besar dibandingkan SGS7. Namun secara kerapatan pixels, SGS7 masih lebih bagus dibanding SGS8. SGS8 layarnya 570 ppi, sedangkan densitas layarnya SGS7 adalah 577 ppi. Lihat yuk: Harga dan perbandingan Galaxy S8 dengan S7.

Produk unggulan Samsung ini diperkenalkan pada bulan Maret 2017 dan dirilis pada bulan April 2017. Baik pada sisi layar ponsel maupun panel belakangnya sudah dilengkapi dengan kaca Gorilla generasi 5 dan akan tersedia dalam 5 warna pilihan.

Apa saja tipe ponsel Android Samsung terbaru 2017 yang akan dan sudah dirilis? Yuk kita lihat : Samsung Galaxy Terbaru Rilis 2017

5 warna pilihan yang Samsung tawarkan di sini adalah hitam, kemudian emas, perak, abu-abu dan biru. Sebelumnya disebut-sebut ada yang warna putih dan pink emas, namun spek yang terakhir menyatakan tidak ada 2 warna itu, tetapi ada warna abu-abu dan warna biru.

Bentuk ponselnya sendiri termasuk tipis, hanya 8 mm dengan panjang 148.9 mm dan lebar 68.1 mm, bobotnya 155 g. Sebelumnya sempat dirumorkan kalau SGS8 ini dimensinya 140.1 x 72.2 x 7.3 mm.

SGS8 ini dibuat dalam 2 versi SIM, yaitu single dan dual SIM dengan jenis kartu ukuran nano. Yang model single SIM ada slot tersendiri untuk kartu microSD, sedangkan yang model dual SIM harus pakai slot SIM ke-2 kalau mau pakai microSD. Besarnya kapasitas memori eksternal yang didukung masing-masing model adalah hingga 256 GB. Berapa kapasitas memori internal dan RAM ponsel ini?

Sempat dirumorkan kalau SGS ini Samsung buat dalam dua model memori internal yang besar kapasitasnya, ada yang 64 GB dan ada yang 128 GB. Spek yang resmi menyatakan bahwa tidak ada yang model 128 GB. Dan kapasitas RAM ponsel ini adalah 4 GB.

Tipe SGS terbaru tahun 2017 ini juga sudah menjalankan sistem operasi versi terbaru dari Android, yaitu v7.0 yang bernama Nougat dan didukung prosesor octa core (quad core 2.35 GHz + quad core 1.9 GHz) dengan chipset Qualcomm MSM8998 Snapdragon 835 dan GPU Adreno 540.

Selain dengan chipset Qualcomm (untuk pasar US), SGS8 juga ada model yang pakai chipset Exynos 8895 Octa, CPU octa core (quad core 2.3 GHz + quad core 1.7 GHz) dan GPU Mali-G71 MP20. Model ini untuk pasar EMEA.

Lihat yuk: Samsung 2017 yang pakai Android Nougat.

SGS tipe ini juga bersertifikasi IP68, artinya ponsel ini tahan terhadap debu dan anti air, serta berfiturkan Samsung Pay dan always on display, juga 3D Touch display pada layarnya yang berjenis Super AMOLED. Lihat yuk: Daftar Harga Samsung Galaxy yang Anti Air di Indonesia.

Kamera juga merupakan fitur yang Samsung andalkan pada SGS, walaupun resolusinya tidak sampai 16 MP seperti yang dimiliki beberapa tipe ponsel Samsung A series, namun kamera ponsel ini baik depan maupun belakang memiliki bukaan f/1.7 yang diyakini akan lebih prima hasil fotonya. Berapa sih resolusi kamera ponsel ini?

Resolusinya adalah 12 MP dengan phase detection autofocus, ada OIS dan LED flash untuk kamera belakang, sedangkan untuk kamera depannya 8 MP dengan autofocus.

Spesifikasi lainnya dari SGS ini adalah tentunya sudah mendukung jaringan internet 4G LTE, USB-nya pakai yang type C. Baterainya yang tanam, jenis Li-Ion dengan kapasitas 3000 mAh dan bisa cas cepat serta memiliki kelengkapan sensor yang di atas rata-rata. Yang umum ada rotasi layar dan proximity. Yang khusus ada sensor sidik jari, pemindai selaput mata, gyro, compass, barometer, heart rate dan SpO2.

Yuk kita lihat spek, gambar dan harga dari SGS8 berikut ini.

Spesifikasi SGS8

→ Bersertifikat IP68 (tahan air dan debu)
→ Layar sentuh Super AMOLED 5.8 inch dengan resolusi 1440 x 2960 pixels
→ Kaca Gorilla 5 depan belakang
→ Display selalu on
→ Kamera utama 12 MP dan kamera sekunder 8 MP masing-masing dengan aperture f/1.7
→ Memori internal 64 GB dan RAM 4 GB + microSD
→ Prosesor octa core
→ 4G LTE, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth v5.0, A2DP, LE, aptX, GPS, USB v3.1, Type-C 1.0 reversible connector, NFC
→ Tanpa tombol HOME
→ Tanpa FM radio
→ Baterai tanam Li-Ion 3000 mAh dengan fast charging

Jika sobat berpikir layar 5.8 inch masih kurang besar untuk sobat, maka Samsung juga ada tipe SGS yang layarnya 6.2 inch, yuk lihat: Spesifikasi Samsung Galaxy S8 Plus dan Perbandingan Samsung Galaxy S8 dengan S8 Plus untuk mengetahui apa saja yang sama dan yang berbeda antara 2 ponsel SGS tahun 2017.

Setelah rilis S8 dan S8+, Samsung juga merilis Note8 yang bentuknya mirip dengan dua S series 2017 ini, namun dengan layar yang lebih luas lagi + 2 kamera belakang. Yuk lihat: Perbandingan Samsung Galaxy Note8 vs S8 dan S8 Plus.

Gambar SGS8 tanpa tombol home


 Samsung akan segera bertambah satu tipe lagi Samsung Galaxy S8 Spesifikasi dan Harga Juni 2018
Gambar Samsung Galaxy S8 tanpa tombol home.

 Samsung akan segera bertambah satu tipe lagi Samsung Galaxy S8 Spesifikasi dan Harga Juni 2018
Gambar Samsung Galaxy S8 tanpa tombol home.

 Samsung akan segera bertambah satu tipe lagi Samsung Galaxy S8 Spesifikasi dan Harga Juni 2018
Pilihan warna Galaxy S8.

 Samsung akan segera bertambah satu tipe lagi Samsung Galaxy S8 Spesifikasi dan Harga Juni 2018
Galaxy S8 warna hitam.

Daftar Harga Samsung Galaxy S8

→ Juni 2018: Rp 7.800.000 di Tokopedia - Andi Ponsel.
→ Mei 2018: Rp 8.699.000.
→ April 2018: Rp 8.929.050.
→ Maret 2018: Rp 8.999.000.
→ Januari 2018: Rp 9.499.000.
→ Desember 2017: Rp 9.689.800.
→ November 2017: Rp 9.500.000.
→ Oktober 2017: Rp 9.500.000.
→ September 2017: Rp 9.500.000.
→ Agustus 2017: Rp 10.499.000.
→ Juli 2017: Rp 10.499.000 berhadiah Convertible Wireless Charger.
→ Juni 2017: Rp 10.499.000 berhadiah Convertible Wireless Charger.
→ Mei 2017: Rp 10.499.000 berhadiah Convertible Wireless Charger.
→ April 2017: Rp 10.499.000 bonus Samsung Wireless Charger Convertible selama preorder.

S8 sudah ada penerusnya di tahun 2018, yaitu S9. Lihat perbandingannya di sini: Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S9 vs S8.

Galaxy S8 dirilis bulan April 2017 dan sudah bisa dipesan di Indonesia dengan harga resmi Rp 10.499.000 dan selama promo preorder pembeli akan mendapat bonus Samsung Wireless Charger Convertible, asuransi kerusakan 1 tahun dari Samsung dan cashback Rp 875.000.

Lihat juga informasi yang berhubungan dengan S8 ini:
Harga Samsung Galaxy Layar Bezel Less di Indonesia
Harga Samsung Galaxy semua seri

Spesifikasi / gambar SGS8 / harga via situs GSMArena / Tokopedia - Andi Ponsel.

Demikianlah info mengenai Samsung Galaxy S8 dengan layar 5.8 inch ini kami sampaikan. Kiranya bermanfaat untuk kita semua.

Sumber https://www.informasisamsung.com/

0 Response to "Samsung Galaxy S8 Spesifikasi dan Harga Juni 2018"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel