Samsung Galaxy A6+ (2018) Spesifikasi dan Harga Juni 2018

Harga Samsung Galaxy A6+ (2018) di Indonesia adalah Rp 4.750.000 (32 GB / RAM 4 GB), Garansi Resmi SEIN di Tokopedia - Ucell Cempaka (update Juni 2018).


Galaxy A6+ (2018) adalah pilihan yang speknya lebih tinggi daripada A6 yang biasa. Varian plus ini Samsung tawarkan kamera belakang ganda dengan fitur foto bokeh dan kamera depan yang resolusinya sangat besar, serta ukuran layar yang lebih luas dengan kapasitas baterai yang lebih besar pula.

Ponsel Samsung tahun 2018 ini rilis bersamaan dengan A6. Dimensi bodinya lebih besar, itu pasti, karena layarnya beda ukuran, sementara pilihan warnanya sama saja, yaitu lavender yang merupakan warna baru, juga biru, hitam, dan emas. Kita lihat dulu gambarnya yang warna lavender.

 adalah pilihan yang speknya lebih tinggi daripada A Samsung Galaxy A6+ (2018) Spesifikasi dan Harga Juni 2018
Gambar Samsung Galaxy A6+ (2018), dimensi 160.2 x 75.7 x 7.9 mm, warna lavender, dengan dual kamera belakang dan kamera depan resolusi terbesar (24 MP).

Perbedaan seri ini dengan yang reguler dapat kita lihat informasinya di sini: Perbandingan Samsung Galaxy A6 (2018) vs A6+ (2018).

Galaxy A6+ (2018) juga merupakan ponsel Samsung yang kamera depannya ada LED flash, mempunyai ukuran resolusi terbesar, yaitu 24 MP dengan nilai bukaan lensa f/1.9.

Sedangkan dual kamera belakangnya memiliki spesifikasi 16 MP dengan bukaan lensa f/1.7 + 5 MP dengan bukaan lensa f/1.9, ada phase detection autofocus, LED flash dan bisa rekam video 1080p@30fps.

Spesifikasi A6+ (2018) memang menarik, namun rasanya ada fitur Samsung Galaxy A series yang hilang, yaitu kemampuan tahan air dan debunya.

Always on display tetap ada di A6+ (2018), layarnya berukuran 6.0 inch dengan resolusi tinggi 1080 x 2220 pixels, kerapatan piksel 411 ppi, Infinity Display dengan aspek rasio 18.5:9 ratio yang kekinian, dan pakai panel Super AMOLED.

Smartphone Samsung dengan OS Android 8.0 (Oreo) ini didukung dengan chipset Qualcomm SDM450 Snapdragon 450, CPU Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53 dan GPU Adreno 506.

Sedangkan memorinya ada 2 pilihan, yaitu internal 64 GB / 32 GB dan RAM 4 GB / 3 GB. Semua varian memori sama-sama bisa pakai microSD sampai 256 GB. Dan yang masuk Indonesia adalah yang memori internalnya 32 GB dan RAM 4 GB.

Pilihan ponsel Samsung berdasarkan memori dapat kita lihat pada tautan di bawah ini:
Harga Samsung Galaxy Memori Internal 32 GB
Harga Samsung Galaxy RAM 3 GB
Harga Samsung Galaxy RAM 4 GB


Berapakah kapasitas baterai ponsel A series tahun 2018 ini? A6+ Samsung tanamkan baterai Li-Ion yang kapasitasnya 3500 mAh.

Mari kita lihat daftar spesifikasi dan gambar Samsung A6+ (2018).

Spesifikasi Samsung Galaxy A6+ (2018)

→ OS Android Oreo
→ Layar sentuh Super AMOLED 6.0 inch dengan resolusi 1080 x 2220 pixels
→ Always on display
→ Dual kamera utama 16 MP + 5 MP dan kamera sekunder 24 MP
→ Memori internal 32 GB/64 GB dan RAM 3 GB/4 GB + microSD
→ Prosesor Qualcomm SDM450 Snapdragon 450, Octa core 1.8 GHz dengan GPU Adreno 506
→ 4G LTE, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, WiFi Direct, hotspot
→ Bluetooth 4.2, A2DP, LE, GPS, NFC (opsional), USB 2.0, Type-C 1.0 reversible connector
→ FM radio
→ Dolby Atmos sound (pakai headphone)
→ Sensor sidik jari, rotasi layar, jarak proximity, gyro, compass
→ Samsung Pay
→ Baterai tanam Li-Ion 3500 mAh

A6+ (2018) dikenal juga sebagai Galaxy A9 Star Lite untuk negeri Tiongkok.

Gambar Samsung Galaxy A6+ (2018)


Selain warna lavender yang sudah kita lihat gambarnya di atas, Galaxy A6+ (2018) juga memiliki warna pilihan yang umum, yakni hitam, emas dan biru. Ini gambar-gambarnya.

 adalah pilihan yang speknya lebih tinggi daripada A Samsung Galaxy A6+ (2018) Spesifikasi dan Harga Juni 2018
Gambar Samsung Galaxy A6+ (2018) Warna Hitam.

 adalah pilihan yang speknya lebih tinggi daripada A Samsung Galaxy A6+ (2018) Spesifikasi dan Harga Juni 2018
Gambar Samsung Galaxy A6+ (2018) Biru, Emas dan Lavender.

Harga Samsung Galaxy A6+ (2018) 32 GB / RAM 4 GB


 adalah pilihan yang speknya lebih tinggi daripada A Samsung Galaxy A6+ (2018) Spesifikasi dan Harga Juni 2018
Harga Samsung Galaxy A6+ (2018) di Indonesia adalah Rp 4.750.000 (32 GB / RAM 4 GB), Garansi Resmi SEIN di Tokopedia - Ucell Cempaka (update Juni 2018).

Galaxy A6+ (2018) 32 GB dengan RAM 4 GB sudah tersedia di Tokopedia sejak bulan Juni 2018, Ucell Cempaka menjualnya dengan harga Rp 4.750.000, Garansi Resmi SEIN.

Sumber referensi spek / gambar / harga: A6+ (2018) GSMArena / A6+ (2018) Tokopedia - Ucell Cempaka.

Demikianlah info mengenai harga dan spesifikasi Samsung Galaxy A6+ (2018) ini kami sampaikan. Terima kasih dan semoga bermanfaat.

Sumber https://www.informasisamsung.com/

0 Response to "Samsung Galaxy A6+ (2018) Spesifikasi dan Harga Juni 2018 "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel